Jakarta - WhatsApp menjadi layanan pesan instan yang ke sekian yang
menawarkan fitur web. Kini Hangouts kepunyaan Google juga menyodorkan hal yang
sama, namun dengan penambahan fitur yang lebih ciamik.
Caranya sama mudahnya, kalau di WhatsApp pengguna cukup memindai barcode yang terpampang di situs web.whatsapp.com menggunakan menu Web di aplikasi WhatsApp. Sedangkan untuk mengaktifkan Google Hangouts, tinggal login via email Google.
Caranya sama mudahnya, kalau di WhatsApp pengguna cukup memindai barcode yang terpampang di situs web.whatsapp.com menggunakan menu Web di aplikasi WhatsApp. Sedangkan untuk mengaktifkan Google Hangouts, tinggal login via email Google.
Tapi Hangouts tak sekadar bisa dipakai untuk berkirim pesan, layanan Google yang bisa diakses di alamat hangouts.google.com ini juga menyodorkan fitur voice call dan video call. WhatsApp sebenarnya juga punya fitur voice call, namun pengguna cuma bisa memakainya melalui aplikasi di ponsel.
Di Hangouts, pengguna bisa memakai kedua fitur langsung di layar web-nya, tapi memang ada plugin yang harus diinstal terlebih dahulu agar fitur ini bisa digunakan. File yang perlu didownload sangat kecil, tak sampai 1 MB kapasitasnya.
Beberapa waktu lalu, Facebook juga merilis layanan web sendiri untuk layanan pesan instannya, Facebook Messenger. Seperti yang ditawarkan Hangouts, layanan yang bisa diakses di messenger.com ini juga punya fitur voice call dan video call yang bisa langsung digunakan di layanan web-nya.
0 comments:
Post a Comment
Terima kasih sudah membaca artikel blog saya, silahkan tinggalkan komentar.